Visi Misi PBA STAI Nurul Falah 2022 – 2030
VISI
Menjadi program studi pendidikan bahasa arab yang unggul dalam penyelenggaraan pendidikan, pengajaran, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat pada tahun 2030
MISI
- Menyelenggarakan pendidikan dan pengajaran ilmu kependidikan bahasa arab secara profesional untuk menghasilkan tenaga ahli yang cakap dan terampil.
- Meningkatkan peran serta program studi dalam pendidikan dan pengajaran bahasa arab bagi stakeholders dan masyarakat
- Mengembangkan penelitian di bidang pendidikan bahasa arab yang berbasis multimedia guna peningkatan mutu pendidikan dan pengajaran bahasa arab.
- Menjalin kerjasama dengan berbagai pihak yang terkait dalam melaksanakan tri dharma perguruan tinggi di bidang bahasa arab.
- Mewujudkan manajemen Program Studi Pendidikan Bahasa Arab yang berbasis akademis dan religius.
TUJUAN
- Menghasilkan lulusan yang memiliki kekokohan aqidah, kedalaman spiritual, akhlaqul karimah dan keluasan ilmu kependidikan khususnya dalam bidang pendidikan dasar dan mampu mengembangkan serta menerapkannya sebagai tenaga profesional dalam kehidupan bermasyarakat.
- Menghasilkan lulusan yang mampu melakukan penelitian ilmiah dalam bidang pendidikan dasar
- Menghasilkan lulusan yang mampu melakukan pengabdian kepada masyarakat dalam bidang pendidikan dasar yang berkualitas berdasarkan nilai nilai keislaman
- Menghasilkan lulusan yang memiliki pengetahuan dan keterampilan tambahan dalam bidang kaligrafi dan seni budaya.
PROFIL LULUSAN
- Pendidik bahasa arab: pendidik dan fasilitator yang menerapkan pembelajaran bahasa arab berbasis teknologi dan budaya komunikasi yang kreatif dan inovatif.
- Peneliti Pendidikan Bahasa Arab: Peneliti kebahasaan dalam bidang pendidikan bahasa arab baik modern maupun klasik (تراث) serta menghasilkan artikel layak publikasi.
- Wirausaha: Pengelola lembaga kursus, Instruktur, penerjemah, guide wisata dengan frekuensi penggunaan bahasa Arab yang maksimal, Pengembang e-learning, media pembelajaran bahasa Arab, dan language games untuk pembelajaran bahasa Arab.
SASARAN
- Para dosen melaksanakan penelitian yang dipublikasikan minimal 2 karya pertahun
- Review kurikulum pada tahun 2022
- Mewujudkan lembaga toafl dan toefl pada tahun 2024
- Lulusan berkarya di masyarakat sesuai dengan bidang keahlian minimal 70 %
- Jumlah lulusan tepat waktu studi 8 semester minimal 70 %
STRATEGI PENCAPAIAN
- Para dosen melaksanakan penelitian yang dipublikasikan minimal 2 karya pertahun. Untuk mencapai hal ini Prodi PBA mengutus dosen PBA ikut pelatihan penelitian dan penulisan buku ajar level nasional.
- Review kurikulum tahun 2022. Untuk mencapai hal itu: prodi PBA mendatangkan tenaga ahli eksternal untuk mereview kurikulum tahun akademik 2022/2023.
- Mewujudkan lembaga toafl dan toefl pada tahun 2024. Untuk mencapai hal itu: prodi PBA mengadakan studi banding dan kerjasama dengan Prodi PBA UIN Sultan Sarif Kasim Riau.
- Lulusan berkarya di masyarakat sesuai dengan bidang keahlian minimal 70 %
- Jumlah lulusan tepat waktu studi 8 semester minimal 70 %
KELENGKAPAN ADMINISTRASI
kurikulum PBA terbaru 2022 2023
Sertifikat Prodi Pendidikan Bahasa arab 2022
DOSEN TETAP PRODI PBA
NO | NAMA DOSEN | JABATAN AKADEMIK |
1 | Hamza Pansuri, M.Hum | KA.PRODI |
2 | Yarno Eko Putro, M.Pd | WAKIL KA.PRODI |
3 | Malik Husin, M.Pd | DOSEN TETAP |
4 | Mahmudi, M.Pd | DOSEN TETAP |
5 | Edi Marwan M.Pd | DOSEN TETAP |
6 | Hijriadi Askodrina, M.Pd | DOSEN TETAP |